Minggu, 26 Agustus 2012

Menanam Benih Kebaikan Lewat Ngeblog


Di zaman  peradaban 2012 menjelang 2013 ini, kehidupan pun semakin berkembang bersama teknologi yang kian melejit tak terkira. Salah satunya Dunia tanpa batas Internet. Internet meroket bagai artis sedang naik daun. Siapa tak kenal internet, hingga pelosok desa di Indonesia pun marak dijejeri ruko ruko yang khusus menyediakan fasilitas internet atau lebih sering disebut Warnet (Warung Internet). Di Kota jauh lebih canggih lagi tentunya kemudahan mengakses internet begitu mudah dengan adanya modem, maupun smartphone yang begitu mutakhir dapat dibawa kemana saja. 

Internet ibarat  Nuklir. Ia bisa membumi hanguskan seluruh isi kota tak bersisa tapi juga bisa menerangkan seluruh kota menjadi indah dengan pembangkit nuklir. Tergantung penggunanya. Yup ini semua kesadaran diri kita, kawan!. Dimulai dengan rumus sederhana bahwa dengan internet manusia dapat mengakses jutaan informasi yang dapat meningkatan kapasitas kehidupannya. Perindustrian,rumah sakit,perkantoran,dan informasi dunia umum lainnya dengan mudah disebar keilmuannya. Bahkan dengan diniatkan untuk mencari ilmu, seseorang yang tekun, ulet dan kerja keras pun mampu belajar  otodidak melalui internet.Internet pun membuka pasar baru untuk meningkatkan produktivitas seseorang contohnya bisnis online. Di lain sisi yang berseberangan, internet juga membawa sisi negatif lho, dari mudahnya pornografi perusak moral muda-mudi hingga penipuan-penipuan online yang begitu menyesakkan.

Sebagai pemuda pemudi generasi penerus bangsa tentunya sudah selayaknya kita menjadikan Internet itu selayaknya nuklir yang mampu menerangi isi dunia dengan kilau cahaya pembangkit listrik,bukan menghancurkannya yaaa. Salah satu  caranya? Membuat website yang isinya bermanfaat dong, kalau belum bisa jadilah pembaca setia yang berpartisipasi aktif di berbagai website yang memiliki gerakan positif tentunya.. sssht, ternyata ada website yang diam-diam membanggakan nih, Rumah Blog Indonesia sedang merayakan satu tahun sudah di Dunia internet lho. Tepatnya 15 September 2012 nanti, genap satu tahun RBI aktif menanam benih kebaikan melalui tulisan bermanfaat seputar dunia kepenulisan, dan nge-blog juga tentang Indonesia,tanah air tercinta.

Ragam Indonesiaku di Rumah Blog Indonesia

Siapa tak kenal Indonesia. Zamrud khatulistiwa dengan beragam keindahan di dalamnya. Siapa tak kenal Indonesia, Ramah tutur asli budaya timur penuh kesopanan orang-orangnya.  Seberapa terkenalkah Indonesia, ialah seberapa aktif para pemuda pemudi Indonesia menyebarkan ragam budaya tersebut ke seluruh penjuru dunia. Sekarang pertanyaannya seberapa sering kah kamu pakai baju batik untuk mengenalkan pada dunia? (lho -_-". apa hubungannya ya pakai batik?) Berapa banyak tempat wisata yang kamu kunjungi paling tidak yang kamu ketahui? Ketika ditanya oleh turis asing mengenai salah satu budaya Indonesia, dan ternyata justru kita tidak mengetahuinya,mau di taruh dimana muka mu kawan, moso negeri budaya sendiri ndak tau sih? Lantas Kalian punya prestasi apa untuk membuktikan kalian seorang nasionalis? Nah loh malu kaan, gak bisa jawab.  Yuk intip prestasi anak negeri yang membanggakan di Negeri orang lain, 

Lihat nih aksi Keily Setiawan yang kecil-kecil sudah berprestasi  sebagai anak Indonesia Berprestasi melalui buku dan sketsa gambar yang asli buatan tangan sendiri,keren. yang di alihbahasakan dalam dua bahasa yaitu mandarin dan bahasa Inggris. Silahkan baca artikelnya di RBI Chen ChenGoes to Space - Keily Setiawan Goes to International.


Dunia perfilman pun tak kalah membanggakan. “The raid” sukses pada pemutaran perdananya di Colorado, wuiii, dimana tuh? Di luar negeri cuy,keren gak tuh Film Indonesia. Dan Konon kabarnya Joe Taslim (pemain utama The Raid) akan kembali memukau bersama Artis holliwood lho di film Fast and furious 6. Two thumbs buat Joe taslim, si ganteng anak negeri Indonesia sejati. yuk baca juga artikelnya di RBI Joe Taslim –The Raid- Unjuk Gigi dalam Fast and Furious 6.





Gimana masih kurang ya membakar jiwa nasionalisme kalian? Silahkan baca 5 PemudaIndonesia paling inspiratif versi mizan.com yang juga di posting di RBI


Ada pemuda Favorit saya tuh masuk nominasi pemuda Inspiratif, Panji Pragiwaksono ya meskipun asal-usulnya terlahir di tanah Singapore, Namun jiwa nasionalisme nya hanya tercipta,tersalur, dan teruntuk Indonesia tercinta.Bravo Indonesia,Bravo mas Panji. Yeaah.



Nulis->Ngetik->Ngepost itulah ngeblog

Selain artikel inspiratif mengenai Indonesia di RBI ini pun tersebar banyak info penting mengenai dunia kepenulisan,Mulai dari Tips-tips seperti Tips Menghadapi Kebuntuan Ide Di Tengah Proses Menulis,  Writer’s block, info mengenai Kumpulan Penyakit Para Penulis beserta solusinya, sampai pada teknik Ngeblog.

Kesempurnaan = tidak ada, KECUALI Sang Pencipta


Di ulang tahun RBI yang pertama ini tentu  tak ada gading yang tak retak begitu pula website ini tentunya. Sedikit memberi masukkan saja yang tak lebih sekedar masukkan yang mungkin salah, mungkin tak berarti, dan mungkin tidak benar adanya.
  •        Diperbaiki, ada salah satu artikel yang menurut saya pribadi begitu subjektif yaitu di artikel Mari Membaca ditulis
Memang sulit untuk menjaga dan melestarikan kebiasaan tersebut, kebiasaan untuk terus membaca. Karena kita cenderung lebih menyukai menulis daripada membaca, itu sebabnya budaya membaca masih sangat minim di Indonesia. Banyak penulis yang telah menghasilkan karyanya, tetapi jarang sekali seseorang yang berprofesi sebagai pembaca.
Padahal bukankah Menulis dan membaca adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan?. Ibarat kertas tidak akan menjadi tulisan jika tidak ada tinta dan pena. Ibarat sebuah buku best seller tidak akan best seller jika penulis tidak gemar membaca dan menulis. Dari mana ia bisa menulis jika tidak pernah membaca, bukan? Kalau kata guru saya waktu SD, menulis adalah membaca dua kali. Dengan menulis berarti kita melakukan dua aktifitas sekaligus yaitu membaca dan menulis. Dengan menulis, kita pun berarti telah melestarikan budaya membaca. (Ini menurut pribadi saya yang tidak lain juga bersifat subjektif sih)

  •        Dikembangkan.  Melihat postingan pertama di RBI yang berupa Foto Anak-AnakIndonesia , begitu menginspirasi, foto yang mampu bercerita melalu gambar, foto yang dapat memvisualisasi mata mendidik dan memberi makna. Sebaiknya, dikembangkan foto-foto lainnya lagi dalam suatu kategori khusus.

  •     Diberdayakan. Tak lain, dan tak bukan agar artikel mengenai dunia kepenulisan, ngeblog juga info-info menarik mengenai Indonesia, diberdayakan terus sampai tak terbatas kapasitasnya.






Selamat Ulang Tahun RBI


Tulisan ini diikutsertakan dalam Giveaway : The First B’day RBI yang diselenggarakan oleh Rumah Blog Indonesia

3 komentar:

  1. boleh kah saya menyatakan gila pada tulisan ini??
    bener-bener gila, tulisannya keren abiisss..
    saya perlu belajar banyak sama mbak yang satu ini.

    BalasHapus
  2. Nice post Gan... :-) like this...
    silahkan berkunjung ke blog saya juga ya Gan & tinggalkan komentarnya

    BalasHapus
  3. Terima kasih atas partisipasinya :)
    Tunggu pengumuman pemenangnya tanggal 15 September 2012 nanti ya ^^

    BalasHapus